logo

Program Sosial Wocare Center

Program Sosial Wocare Center

Program Sosial Wocare Center

Perawatan khusus di bidang luka, stoma, kaki diabetes, dan inkontinensia di Indonesia masih terbilang sedikit. Terbatasnya perawat dan edukasi yang kurang merata menjadi permasalahan baru di dunia kesehatan Indonesia. Kasus stoma dan komplikasi luka serius terus meningkat setiap tahunnya, ditambah lagi luka karena diabetes menghantui masyarakat Indonesia karena akan berujung pada amputasi.

Wocare Center hadir dengan harapan dan komitmen untuk memberikan perawatan yang berkualitas kepada pasien yang memiliki masalah luka, stoma, diabetes, dan inkontinensia. Sejak didirikan, Wocare Center telah aktif dalam berbagai program sosial yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang kurang beruntung. Program sosial yang digerakan oleh Wocare Center meliputi:

Wound Hunter

Pada program Wound Hunter, kami berdedikasi untuk memberikan perawatan dan dukungan kepada pasien yang memiliki permasalahan luka, stoma, dan inkontinensia namun terhalang oleh biaya. Wocare center memberikan perawatan yang terbaik guna mempercepat proses penyembuhan dengan terapi teknologi dan balutan modern.

(Perawat Wocare bersama pasien Wound Hunter)

Program Wound Hunter menjadi bukti nyata dari komitmen Wocare Center terhadap inklusivitas dalam pelayanan kesehatan. Dengan menghapus hambatan finansial, Wocare Center memastikan bahwa semua orang tanpa memandang status ekonomi, dapat mengakses perawatan yang mereka butuhkan hingga sembuh. Selain dukungan medis dari segi perawatan, kami juga memberikan dukungan psikologi untuk pasien Wound Hunter.

KISS: Kaki Indah Sehat Se-Indonesia

(Team Wocare Center memberikan pelayanan pemeriksaan kaki diabetes kepada masyarakat)

Komunitas KISS singkatan dari "Komunitas Kaki Indah Sehat se-Indonesia" yang merupakan program pelayanan masyarakat dalam bentuk edukasi kesehatan kaki, seperti skrining kaki, perawatan kaki, dan Diabetic Foot Spa untuk mengatasi potensi masalah kaki sebelum menjadi luka serius. KISS didasarkan pada kepedulian untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan kaki. Selain itu, program KISS juga bertujuan untuk mengurangi prevalensi masalah kaki yang berujung amputasi akibat diabetes. Melalui program tersebut, Wocare Center mendapatkan penghargaan penghargaan perak dari Journal Wound Care (JWC) 2023 dalam kategori penghargaan aktivasi pasien dan sudah memiliki 10.000 anggota Foot Warrior yang terpencar di seluruh daerah Indonesia untuk membantu mencegah permasalahan kaki di Indonesia. Tahapan kegiatan pada program KISS meliputi:

  • Pembersihan Kaki: Diawali dengan pembersihan kaki sebelum perawatan menggunakan air hangat untuk membantu merilekskan otot kaki, melembutkan kulit, dan memberikan sensasi menenangkan
  • Skrining Kaki: Skrining merupakan pemeriksaan kaki seperti pemeriksaan kulit kaki, kuku, dan kesehatan kaki secara keseluruhan. Dengan mengidentifikasi potensi masalah kaki, kami dapat mendeteksinya sejak dini dan mencegah agar tidak berkembang menjadi kondisi yang lebih serius.
  • Perawatan Kaki dan Kuku: Proses ini mendorong kebersihan kaki yang tepat dan membantu mencegah ketidaknyamanan atau nyeri yang disebabkan oleh kondisi kuku atau kulit seperti masalah kuku kaki yang tumbuh ke dalam atau tepian yang kasar dan kapalan pada kaki.
  • Massage Kaki: Selanjutnya perawat akan melakukan massage atau memijat kaki untuk meningkatkan peredaran darah, meredakan stress, dan meningkatkan kesehatan pada kaki pasien.
  • Edukasi Kesehatan Kaki: Perawat akan memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan kaki seperti cara memilih alas sandal atau sepatu yang sesuai dengan ukuran kaki, rutin cek kaki untuk meminimalisir luka yang serius, selalu menggunakan alas kaki, dan menjaga kebersihan kaki.

Perawatan Stoma Gratis

(perawatan stoma gratis di Wocare Center)

Program berbagi bersama Yayasan Wocare Indonesia untuk membantu Ostomate mendapatkan bantuan layanan perawatan stoma yang tepat oleh perawat Enterostomal Therapy Wocare Center. Selain itu, Wocare Center juga membuat link layanan perawatan stoma berbasis online yang dinamakan “Stoma Care Link”. Link tersebut diciptakan untuk memudahkan sahabat ostomate yang ada di Indonesia untuk mendapatkan informasi seputar perawatan stoma langsung dari ahlinya.

(beranda link Stoma Care)

Stomacare Link terdiri dari layanan konsultasi gratis yang terhubung dengan dokter dan perawat stoma atau Enterostomal Therapist di seluruh Indonesia berdasarkan provinsi. Link tersebut juga menyediakan wadah untuk masyarakat yang ingin berdonasi kepada para ostomate (penyandang stoma). Dana yang terkumpul akan digunakan untuk membeli kantong kolostomi, pelindung kulit, dan produk-produk lainnya yang dapat membantu menjaga kesehatan dan kenyamanan para ostomate. Kamu bisa mengakses linknya disini Stoma Care Link

Wocare Center tidak berhenti pada perawatan pasien saja, tetapi aktif terlibat dalam acara untuk mendukung misi sosial, salah satunya adalah acara Stoma Care Week yang berhasil mengumpulkan donasi sebesar 101 juta rupiah dan diberikan kepada Yayasan Kanker Indonesia. Dana ini dialokasikan untuk perawatan dan dukungan berkelanjutan bagi pasien stoma di seluruh Indonesia, menjadi bukti yang mengharukan akan kebaikan hati para donatur dan solidaritas masyarakat untuk para ostomate.

Wocare Peduli Bencana

 
(Perawatan luka kepada korban gempa bumi Cianjur)

Di tengah bencana yang melanda, Wocare Center sigap berkontribusi sebagai tim medis untuk merawat luka secara optimal kepada para korban bencana alam. Wocare Peduli Bencana bukan sekadar program, tapi sebuah rasa kemanusiaan dan komitmen nyata untuk membantu para korban yang membutuhkan pertolongan.

(Perawatan luka kepada korban gempa bumi Cianjur)

Ketika bencana menerjang wilayah Cianjur dan Kota Bogor, perawat Wocare tidak tinggal diam. Mereka merespons panggilan kemanusiaan dengan cepat dan tanpa ragu-ragu. Dengan koordinasi yang baik dan semangat kebersamaan, mereka membantu memulihkan kesehatan dan semangat warga yang terdampak

Selain memberikan perawatan luka, program ini juga melibatkan kegiatan lainnya yang mendukung pemulihan korban bencana, termasuk penyediaan obat-obatan dan dukungan psikologis bagi mereka yang memerlukan.

(Perawatan luka kepada korban banjir di Kota Bogor)

Program sosial Wocare Center hadir untuk mengatasi berbagai permasalahan kesehatan mulai dari perawatan luka, pemeriksaan kaki diabetes, stoma, dan inkontinensia. Wocare Center berusaha untuk terus memberikan harapan dan kesembuhan untuk masyarakat yang membutuhkan. Melalui program sosial tersebut juga, Wocare Center memiliki pandangan bahwa setiap orang layak mendapatkan kesempatan untuk hidup sehat dan sejahtera. Bersama-sama Wocare Center bersinergi dengan banyak pemangku kepentingan untuk mewujudkan misi menjadi kepercayaan masyarakat dalam perawatan luka, stoma, kesehatan kaki, dan inkontinensia dengan hasil yang nyata dan efektif.

Penulis: Jesica Tamara, S.I.Kom
Penyunying: Khairul Bahri., BsCN., RN., WOC(ET)N